Tryout.id

Langkah Menaikkan Kepercayaan Customer Di Ranah Online

14 Sep 2021  |  409x | Ditulis oleh : Editor
Langkah Menaikkan Kepercayaan Customer Di Ranah Online

Mendapatkan kepercayaan dari customer merupakan hal yang sangat diinginkan oleh para pebisnis. Mengapa tidak? Dengan mendapatkan kepercayaan dari customer artinya keuntungan akan mengalir deras kepada bisnis anda. Namun para pebisnis tak jarang yang bertanya-tanya bagaimana cara menaikkan kepercayaan customer?

Terlebih lagi jika anda merupakan seorang pebisnis pemula dan kini sedang berkutat pada ranah online. Tentu akan menjadi sebuah tantangan baru bukan? Akan tetapi, anda tidak perlu khawatir karena berikut ini telah dihadirkan pembahasan mengenai langkah yang dapat anda lakukan untuk menaikkan kepercayaan customer di ranah online. Simak penjelasannya!

1. Cantumkan Informasi Lengkap Bisnis

Langkah pertama yang dapat anda lakukan agar dapat menaikkan kepercayaan customer adalah dengan melengkapi profil bisnis anda. Mengapa demikian? Karena hal tersebut akan cenderung mendapat perhatian lebih dari para smart buyer. Jika anda berposisi sebagai seorang pembeli tentu anda pasti tidak akan memilih perusahaan dengan profil company yang tidak jelas bukan?

Karena hal tersebut terkesan tidak professional dan abal-abal. Dalam hal ini usahakan anda mencantumkan segala informasi terkait bisnis anda dengan selengkap-lengkapnya, bahkan anda disarankan untuk menautkan profil owner apabila itu diperlukan. Misalnya jika anda membuat instagram untuk bisnis, maka anda dapat mencantumkan akun owner pada bio.

2. Strategi Marketing Yang tepat

Dewasa ini, marak sekali ide-ide marketing yang ditempuh oleh para pebisnis. Terlebih lagi penggunaan media sosial yang amat sangat menguntungkan sebagai ladang berbisnis. Akan tetapi, anda perlu mengingat bahwasanya penting untuk memilih strategi marketing yang tepat bagi bisnis anda. Salah satunya adalah dengan memakai jasa endorsement. Mengapa demikian? Karena endorsement merupakan strategi marketing yang terbilang mudah untuk dilakukan. Selain itu anda juga harus bersiap jika sewaktu-waktu akan kebanjiran pelanggan potensial dari para pengikut ataupun pembaca website serta website milik mereka.

3. Penataan Sistem yang Mudah

Langkah berikutnya yang dapat anda lakukan untuk dapat menaikkan kepercayaan customer pada bisnis online anda adalah dengan menata sistem yang mudah. Sistem yang dimaksudkan di sini adalah mulai dari sistem pemesanan hingga sistem pembayaran. Karena sudah jelas bahwa bisnis dengan penataan sistem yang rumit akan membuat customer cenderung malas dan beralih kepada perusahaan yang lain. Karena perusahaan bisnis yang menawarkan produk jasa di bidang yang sama bukan milik anda saja kan?

4. Komunikasi Dengan Pelanggan

Keberhasilan dalam menciptakan sebuah komunikasi yang baik dan intens dengan para customer akan memberikan poin plus pada bisnis anda. Karena dengan begitu, mereka akan merasa bahwa pendapat mereka didengar dan dibutuhkan. Oleh karena itu cobalah untuk bersikap ramah kepada para pelanggan anda. Dan yang tidak kalah penting adalah mengedepankan kejujuran. Karena jujur merupakan sebuah kunci dari kepercayaan customer terhadap bisnis anda.

5. Berikan Testimoni

Percaya atau tidak bahwa testimoni atau ulasan postif dari customer terdahulu juga memegang peranan yang penting dalam hal menaikkan kepercayaan customer yang baru. Terlebih lagi testimoni yang ditampilkan adalah testimoni yang menunjukkan rasa senang dan puas dengan hasil yang didapatkan dari pelayanan bisnis anda. Jadi, anda dapat menempuh cara ini agar kepercayaan cutomer anda dapat meningkat. Namun perlu diingat bahwa jangan sampai anda membuat kecurangan dalam testimoni, seperti memaksa customer untuk memberikannya.

Customer yang telah memberikan testimoni dan ulasan-ulasan yang positif, baiknya anda kumpulkan secara khusus kemudian anda tampilkan pada tempat yang mudah di akses dalam profil bisnis digital milik anda, agar tampak menarik bagi para calon pelanggan.

6. perhatikan Tampilan Gambar

Hal ini mungkin terkesan sepele bagi beberapa orang, tapi percaya atau tidak kualitas gambar akan memberikan pengaruh terhadap bisnis anda termasuk dalam hal kepercayaan customer. Misalnya jika anda membuat laman bisnis anda penuh dengan gambar yang berkualitas tinggi maka customer akan berpikir bahwa anda merupakan seorang pebisnis yang berantusias dan sangat memperhatikan nilai kualitas. Begitupun sebaliknya, jika anda kurang memperhatikan hal ini bisa jadi para customer anda memikirkan hal yang sebaliknya.

7. Informasi Terkait Produk Yang Mendetail

Sebelum membeli suatu produk, customer pasti akan memeriksa deskripsi terkait dengan produk atau jasa yang ditawarkan pada bisnis anda. kemudian barulah mereka akan memutuskan untuk membeli atau tidak. Maka dari itu penting bagi seorang pebisnis untuk mencantumkan informasi yang mendetail terkait dengan produk dan jasa yang ditawarkan.

Misalnya jika bisnis anda bergerak di bidang fashion, anda dapat mencantumkan informasi terkait ukuran, bahan kain yang digunakan, warna-warna yang tersedia, hingga bandrol harga yang diberikan. Atau jika anda adalah seorang pebisnis yang menawarkan jasa antar jemput paket, anda dapat mencantumkan informasi terkait jam pelayanan, rentang harga yang dibanderol, atau alamat dan contact person yang dapat dihubungi. Dengan begitu customer anda tidak akan merasa keberatan untuk mempertimbangakn dalam hal menggunakan produk atau jasa yang anda tawarkan.

Nah itu dia beberapa langkah yang harus anda perhatian dalam bisnis digital agar dapat menaikkan kepercayaan customer anda. namun perlu anda ketahui bahwasanya kepercayaan dari customer juga dapat dipengaruhi oleh banyak faktor. Dan langkah-langkah yang telah disebutkan di atas merupakan tips untuk meningkatkan kepercayaan customer secara umum.

Karena dalam ranah bisnis online kepercayaan menjadi hal yang sangat penting, maka anda harus dapat menupayakannya demi keberlangsungan bisnis digital milik anda. semoga membantu!

Berita Terkait
Baca Juga:
Ridwan Kamil: Saya Dengar Jadi Presiden Butuh Rp 8 Triliun, Duit dari Mana?

Ridwan Kamil: Saya Dengar Jadi Presiden Butuh Rp 8 Triliun, Duit dari Mana?

Nasional      

3 Des 2021 | 473


Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan rencana politiknya dalam beberapa tahun ke depan. Setelah berencana masuk partai politik tahun depan, ia juga tak menampik maju sebagai calon ...

Proses Demokrasi dan Reformasi di Rusak, Tanggung Jawab Siapakah?

Proses Demokrasi dan Reformasi di Rusak, Tanggung Jawab Siapakah?

Nasional      

12 Feb 2024 | 108


Reformasi dalam konteks demokrasi merujuk pada serangkaian upaya atau perubahan yang dilakukan untuk meningkatkan atau memperbaiki sistem demokrasi suatu negara. Reformasi demokrasi dapat ...

25 Tahun dalam Era Reformasi, Malah Dukung Paslon Hasil Nepotisme? Rugi Dong!

25 Tahun dalam Era Reformasi, Malah Dukung Paslon Hasil Nepotisme? Rugi Dong!

Nasional      

10 Feb 2024 | 124


Januari lalu, gugatan terhadap Presiden Joko Widodo dengan klasifikasi perkara Perbuatan Melawan Hukum (PMH) terdaftar di Kepaniteraan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta dengan ...

Gunakan Jasa Penerjemah Ijazah untuk Dokumen Resmi Anda

Gunakan Jasa Penerjemah Ijazah untuk Dokumen Resmi Anda

Tips      

10 Maret 2022 | 456


Dokumen yang sifatnya resmi seperti ijazah jangan diterjemahkan secara sembarangan, gunakan jasa penerjemah ijazah untuk dokumen resmi anda. Jika anda seorang yang cukup lancar berbahasa ...

Penemu Pfizer Siapkan Vaksin Khusus Lawan Covid Varian Delta

Penemu Pfizer Siapkan Vaksin Khusus Lawan Covid Varian Delta

Mancanegara      

15 Agu 2021 | 478


Pasangan suami istri penemu vaksin Covid-19 metode mRNA Pfizer, Ozlem Tureci dan Ugur Sahin, sudah mempersiapkan vaksin terbaru yang lebih manjur untuk melawan varian Delta. Keduanya juga ...

Cara Ampuh Merawat Rambut Agar Uban Tak Lagi Menghantui! Inilah Rahasianya

Cara Ampuh Merawat Rambut Agar Uban Tak Lagi Menghantui! Inilah Rahasianya

Tips      

13 Okt 2023 | 949


Apakah kamu juga khawatir dengan kehadiran uban di rambutmu? Kehilangan warna asli rambut akibat munculnya uban memang bisa membuat seseorang merasa kurang percaya diri. Tidak hanya bagi ...