hijab

Berbagai Macam Manfaat Kulit Buah Delima

4 Nov 2020  |  596x | Ditulis oleh : Editor
Berbagai Macam Manfaat Kulit Buah Delima

Siapa sih yang tidak mengenal buah delima, berbagai macam manfaat kulit dari buah delima ini ternyata sangat baik untuk kesehatan tubuh loh. Tau gak sih kamu kalau kulit dari buah yang dikenal dengan simerah yang merona ini banyak sekali manfaatnya untuk kecantikan, tetapi memang sebelum digunakan kulit buah delima ini harus diolah dulu menjadi bubuk ya. Kamu penasaran bukan? Bagaimana sih cara membuat kulit delima ini agar bisa menjadi bubuk, dan bisa dijadikan untuk bahan kecantikan wajah dan tubuh.

Berikut caranya yaitu :

  • Potong terlebih dahulu buah delima menjadi dua bagian
  • Lalu simpan kulit buah delima itu pada piring atau bisa juga pada kain yang bersih, jangan ditumpuk ya
  • Kemudian adalah menjemur kulit buah delima tersebut dibawah sinar matahari sampai kering, biasanya proses pengeringan ini bisa berlangsung selama dua hari atau lebih
  • Setelah kering barulah kulit buah delima tersebut ditumbuk ataui digiling sampai halus dan menjadi bubuk, barulah simpan dalam wadah yang kedap udara

Lalu kulit buah delima itu manfaatnya apa saja sih? Yang pastinya kulit delima itu memilikizat yang dapat melindungi kulit dari penuaan dini. Cara pakainya adalah ambil 2sendok bubuk kulit delima tadi yang sudah menjadi bubuk, tambahkan dengan susu kemudian aduk sampai rata. Langkah berikutnya adalah oleskan pasta kulit delima itu pada wajah dan biarkan sampai kering. Setelah itu baru dibilas dengan menggunakan air hangat. Lalukan secara rutin seminggu dua kali.

Kulit delima juga bermanfaat mengembalikan keseimbangan kadar pH kulit sehingga dapat mempertahankan kadar kelembaban kulit. Cara pakai kamu bisa ambil bubuk kulit delima tadi dan campur dengan yoghurt sampai bentukanya seperti pasta. Oleskan pada wajah dan leher, diamkan selama 15-20 menit, setelah itu bilas wajah anda menggunakan air bersih.

Bagi wanita pada umumnya, kodrat berkeriput itu pasti. Tetapi alangkah baiknya jika kita bisa mencegah keriput pada wajah, secara kulit delima memiliki zat yang memang bisa melindungi kulit wajah dari penuaan dini. Untuk mencegah keriput kamu bisa gunakan bubuk delima tadi yang dicampur dengan susu, oleskan pada wajah yang kering, biarkan wajah selama 20menitan setelah itu bilas dengan air bersih.

Nah, buat kamu yang punya masalah dengan jerawat, kamu bisa aplikasikan bubuk kulit delima ini yang dicampur dengan air mawar, seperti biasa diamkan selama kurang lebih 20menitan kemudian bilas sampai bersih.

Masih banyak lagi manfaat lainnya, dan mungkin salah satu manfaat diatas bisa kamu coba agar wajah sehat cantik alami dengan bubuk kulit delima bisa kamu dapatkan, asalkan teratur ya tentunya.

Berita Terkait
Baca Juga:
Cara Memulai Usaha Grosir Sembako dengan Modal Minim

Cara Memulai Usaha Grosir Sembako dengan Modal Minim

Tips      

29 Maret 2022 | 1246


Cara memulai usaha grosir sembako dengan modal minim tentu saja bisa anda lakukan, asalkan bersungguh-sungguh, kerja keras dan penuh dengan perjuangan, maka usaha grosir sembako anda akan ...

Pinjaman Dana Pendidikan dengan Proses Mudah dan Cepat

Pinjaman Dana Pendidikan dengan Proses Mudah dan Cepat

Tips      

28 Feb 2020 | 779


Pinjaman Dana Pendidikan dengan Proses Mudah dan Cepat - Pendidikan adalah salah satu faktor yang dapat menentukan pengetahuan serta ketrampilan yang akan anda kuasai sehingga ...

Asuransi Motor t-ride Adalah Pilihan Terbaik yang Memberikan Perlindungan Tanpa Batas

Asuransi Motor t-ride Adalah Pilihan Terbaik yang Memberikan Perlindungan Tanpa Batas

Lifestyle      

6 Maret 2024 | 152


Ketika datang ke asuransi motor, satu hal yang pasti menjadi prioritas adalah perlindungan yang tak terbatas. Tidak ada yang ingin merasa khawatir akan dampak finansial yang mungkin terjadi ...

Bermain Saham Dimasa Pandemi

Bermain Saham Dimasa Pandemi

Tips      

1 Feb 2021 | 596


Bisnis saham atau sering kita dengar di masyarakat umum dengan istilah bermain saham atau cara mudah investasi saham mungkin sudah sering kita dengar, apalagi di berita berita baik itu ...

Stop Males Mandi karena Bahaya untuk Kesehatan

Stop Males Mandi karena Bahaya untuk Kesehatan

Kesehatan      

21 Apr 2021 | 476


Hayo ngaku siapa yang males mandi? Mandi merupakan salah satu cara kita untuk menjaga kesehatan serta kebersihan tubuh agar tetap segar. Namun, apa jadinya jika ...

Masyarakat Bisa Peroleh Vaksin Nusantara, Ini Syarat dari Kemenkes

Masyarakat Bisa Peroleh Vaksin Nusantara, Ini Syarat dari Kemenkes

Kesehatan      

27 Agu 2021 | 494


Vaksin Nusantara semakin merebut perhatian publik. Terlebih ternyata sejumlah tokoh telah disuntik Vaksin Nusantara.Namun sayangnya, vaksin nusantara sendiri mendapat izin penggunaan oleh ...